Sifat Wajib Allah: Maha Melihat dan Mendengar
Oleh Agung Kuswantoro
Diantara sifat wajib Allah yaitu Basyar (Maha Melihat) dan Sama’ (Maha Mendengar). Sangat terang penglihatan-Nya dan tajam pendengaran-Nya. Tidak bisa diartikan dengan penglihatan Allah dengan memiliki dua buah mata dan dua buah telinga layaknya manusia.
Dalam surat Al Kahfi ayat 26 disebutkan bahwa “Alangkah terang penglihatan-Nya dan tajam pendengaran-Nya. Tak ada seorang pelindung pun bagi mereka selain daripada-Nya. Saking “Maha” Nya, maka Allah-lah sebagai satu-satunya penolong yang terbaik. Kekuasaan Allah berupa sifat wajibnya, jelas bagi seorang muslim harus diimani. Cara mengimani setiap orang berbeda-beda. Perbedaan inilah yang harus kita hormati setiap individu.
Dulu, saya membayangkan betapa hebatnya Allah itu. Penglihatannya tajam dan terang pendengarannya. Lalu bagaimana wujudnya? Apalagi yang menciptakan bumi yang luas ini? Itu pemikiran saya sewaktu Sekolah Dasar (SD). Lalu, bagaimana sekarang? Ya cara mengimaninya yang paling tepat adalah pembenaran melalui hati bahwa, Allah memiliki sifat wajib Maha Melihat dan Mendengar, kemudian dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari, seperti ditempat yang sepi untuk selalu ingat Allah, merasa Allah itu melihat kita. Jadi, janganlah maksiat. Pendengaran kita perlu dijaga, karena suara manusia belum tentu mengarah kepada kebaikan. Jadi, perlu situasi dan lingkungan agar telinga terbiasa mendengar ke arah kebaikan. Itulah cara mengimani secara sederhana. Waallahu’alam.
Semarang, 14 Agustus 2017